Menyerah Bukan Pilihan, Lewat MOOC Assessing Learning Nusantara Grow Guru Risma Ubah Keterbatasan Menjadi Motivasi
Riau – Sekolah Guru Indonesia (SGI) berKolaborAksi bersama Program Nusantara Grow British Council bertekad mengubah keterbatasan menjadi motivasi agar warga sekolah bisa belajar lebih maksimal lewat MOOC (Massive Open Online Course) Assessing Learning Nusantara Grow. Program ini dilaksanakan di beberapa sekolah di Indonesia salah satunya SMAN 2 Sungai Mandau, Kabupaten Siak, Riau.
MOOC Assessing Learning Nusantara Grow merupakan program pelatihan daring tentang penilaian pembelajaran yang bertujuan meningkatkan kompetensi guru dalam menilai siswa secara efektif, mengubah asesmen dari sekadar nilai akhir menjadi jembatan untuk pemahaman lebih baik.
Dilatarbelakangi kurangnya motivasi siswa dalam belajar, Guru Risma, Pengajar dan Pelaksana MOOC Assessing Learning Nusantara Grow di SMAN 2 Sungai Mandau, berikhtiar memaksimalkan program besutan SGI tersebut. Menurutnya kondisi para siswa dipengaruhi keterbatasan pengetahuan dasar serta kondisi orang tua di rumah. Namun ia mengatakan MOOC menjadi titik baliknya menumbuhkan semangat peserta didik dalam belajar.
Bagi Guru Risma, keterbatasan bukan alasan untuk berhenti, justru dari sana lah ia belajar lebih memahami, lebih mendengar, dan lebih dekat dengan murid-muridnya. Karena ia percaya, anak-anak tidak butuh guru sempurna, mereka butuh guru yang peduli. Langkah yang ia lakukan setelah mendapatkan materi dari Program Nusantara Grow & SGI yakni membantu membangkitkan motivasi internal siswa menggunakan cara mengenali ‘siapa aku’ dan melakukan pendekatan secara personal kepada masing-masing siswa.
Melalui MOOC Assessing Learning Nusantara Grow, Guru Risma menemukan ruang bertumbuh. Materi Motivating Learners membuka kembali keyakinannya bahwa perubahan besar bisa dimulai dari hal sederhana: membantu siswa mengenali dirinya sendiri, mendampingi mereka secara personal, dan menumbuhkan motivasi dari dalam hati. Hasilnya luar biasa 32 siswa terlibat langsung, motivasi serta hasil belajar siswa meningkat, mengubah pandangan yang penting dapat ijazah sekarang menjadi lebih serius belajar, dan para siswa lebih bersemangat belajar.
Guru Risma menegaskan bahwa sejatinya pendidikan adalah tentang ketekunan, tentang keberanian tetap hadir, dan tentang guru yang memilih bertahan ketika menyerah terasa paling mudah. Ia berujar jika senyuman dan langkah semangat siswa hari ini menjadi harapan baru bagi para guru untuk terus mengabdi.