Optimalisasi Pendayagunaan Dana Zakat Produktif Melalui Beasiswa Youth Ekselensia Schoarship

Optimalisasi Pendayagunaan Dana Zakat Produktif Melalui Beasiswa Youth Ekselensia Schoarship

Jakarta – Pembangunan  sumber daya manusia berkualitas tinggi membutuhkan sumber daya keuangan yang kuat untuk memastikan bahwa setiap tujuan yang direncanakan dapat tercapai.  Dalam membangun sumber daya berkualitas tinggi peran pemerintah sangat dibutuhkan. Namun, dalam praktiknya bantuan pemerintah belum mampu mengakomodasi semua kebutuhan tersebut. Menurut Patmawati dalam penelitiannya menjelaskan bahwa zakat menjadi salah satu instrumen yang berperan penting dalam memperkuat umat Islam dan menjamin keadilan dan stabilitas sosial melalui pengurangan kesenjangan pendapatan di kalangan masyarakat. Sehingga pembangunan sumber daya manusia berkualitas tinggi bisa menggunakan dana zakat.

Salah satu pembangunan sumber daya manusia berkualitas tingi adalah adalah memberikan dukungan pendidikan karena pada saat ini dukungan beasiswa pendidikan bagi generasi muda di Indonesia merupakan dukungan yang sangat dibutuhkan oleh generasi muda. Meskipun pemerintah sudah memberikan dukungan melalui program gratis belajar 12 tahun, Namun, pelajar-pelajar SMA tetap membutuhkan dukungan bantuan pendidikan dalam mempersiapkan pendidikan tinggi.

Program Beasiswa Youth Ekselensia Scholarship (YES) hadir melalui pendayagunaan zakat produktif untuk mendukung pelajar SMA mempersiapkan diri lolos ke perguruan tinggi negeri impiannya. Zakat produktif adalah pendayagunaan zakat melalui pengelolaan produktif dan proses pemberdayaan, yang dalam prakteknya dilakukan dengan menyalurkan modal ke mustahik yang kemudian dikelola untuk memenuhi kesejahteraannya di masa depan.

Menurut Yulianti, Ketua Program YES, pendayagunaan dana zakat yang dikelola YES berdurasi satu tahun, dalam satu tahun penerima beasiswa YES mendapatkan fasilitas program berupa Life Mentorship dan Fund Support. Dalam aspek Life Mentorship, penerima beasiswa mendapatkan bimbingan tentang persiapan kampus, bimbingan Al-Qur’an dan penguat kepemimpinan. Sementara itu, dari sisi dukungan keuangan, penerima beasiswa mendapatkan tunjangan bulanan sebesar Rp300.000, dukungan biaya persiapan masuk universitas, dan uang pendaftaran UTBK.

Setelah beberapa tahun berkontribusi memberikan beasiswa pendidikan kepada generasi muda Indonesia. Program YES dapat mengoptimalkan dana zakat menjadi salah satu zakat produktif dalam meningkatkan sumber  daya berkualitas. Hal ini dapat dilihat dari cerita salah satu penerima beasiswa YES  yang  merasakan dampak positif setelah bergabung dengan beasiswa YES. Berikut ini adalah pengalaman Dhafa saat menjadi penerima beasiswa YES.

“Banyak sekali benefit yang saya terima, terutama di bidang edukasi dan pendidikan, di YES kami dituntun agar fokus ke tujuan. Kami juga diberikan beragam fasilitas seperti buku mempersiapkan SNBT, diajarkan ilmu agama, pendidikan karakter, kepemimpinan, dan mengasah keterampilan. Selain itu YES juga memberikan kami dukungan finansial berupa uang saku setiap bulan. Di YES kami bisa bertemu pemuda hebat dari daerah lain yang memiliki mimpi sama, bangga rasanya,” Ungkap Dhafa, Penerima Manfaat YES Padang.

 

 

Facebook
Twitter
LinkedIn

Slide
BAKTI NUSA Siap Lepas 57 Penerima Manfaatnya dalam National Mission Bogor – BAKTI NUSA…
Apresiasi National Mission 2021, Anies Baswedan: “Sebuah Semangat yang Amat Baik” Bogor – Apresiasi…
Will it be Worth It? Will it be Worth It? – Long story short,…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *