30 Tahun Mendatang di Tangan Pemuda   

30 Tahun Mendatang di Tangan Pemuda

 

Jakarta – Indonesia akan menyentuh umur 100 tahun pada 2045 mendatang. Tahun 2045 disebut sebagai jendela demografi (window of demography) yakni fase di mana jumlah usia produktif (usia 15-64 tahun) lebih besar dibanding jumlah penduduk yang tidak produktif (di bawah 14 tahun atau di atas 65 tahun). Pada 2020-2045, diprediksi angka penduduk usia produktif dapat mencapai 70%, sedangkan 30%-nya merupakan penduduk dengan usia yang tidak produktif.

 

Sarah Nur, alumni Beasiswa Aktivis Nusantara (BATI NUSA) mengungkapkan Hal ini dapat berdampak pada dua kemungkinan, yaitu bonus demografi atau kutukan demografi. Bonus demografi dapat tercapai jika kualitas sumber daya manusia di Indonesia memiliki kualitas yang mumpuni sehingga akan berimbas pada pertumbuhan ekonomi negara. Sebaliknya, kutukan demografi akan terjadi jika jumlah penduduk yang berada pada usia produktif ini justru tidak memiliki kualitas yang baik sehingga menghasilkan pengangguran massal dan menjadi beban negara.

 

“Indonesia Emas 2045 telah menjadi impian besar untuk membentuk Indonesia yang mampu bersaing dengan bangsa lain serta dapat menyelesaikan masalah-masalah yang mendasar di seperti isu ekonomi, kesenjangan sosial, korupsi dan kemiskinan. Kunci untuk mewujudkan Indonesia Emas 2045 berada pada kualitas sumber daya manusianya, terutama pemuda,” kata Sarah.

 

30 tahun mendatang, generasi muda akan menjadi garda terdepan pembangunan bangsa ini, baik itu sebagai pengambil keputusan atau pelaksana di berbagai bidang. Oleh karena itu, generasi pemuda harus menaikkan nilai sumber daya manusianya sehingga dapat menghasilkan kader terbaik bangsa untuk mewujudkan Indonesia yang adil dan makmur.

 

“Kelak saat masa itu telah tiba, kita bermimpi wajah Indonesia telah berubah sedemikian rupa. Pendidikan merata di seluruh pelosok nusantra, kesenjangan pembangunan antara Jawa dan pulau-pulau lain sudah tiada lagi, masyarakat sudah dapat mengakses kesehatan secara gratis dan merata, pertumbuhan ekonomi tumbuh pesat sehingga rakyat makmur sejahtera dan juga Indonesia digdaya di mata dunia,” harap Sarah.

 

Facebook
Twitter
LinkedIn

Slide
BAKTI NUSA Siap Lepas 57 Penerima Manfaatnya dalam National Mission Bogor – BAKTI NUSA…
Apresiasi National Mission 2021, Anies Baswedan: “Sebuah Semangat yang Amat Baik” Bogor – Apresiasi…
Will it be Worth It? Will it be Worth It? – Long story short,…

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *