Wujudkan Komitmen, PT. NMJ Gandeng Kembali DD Pendidikan Menjadi Mitra Kontribusi (1)

PT. NMJ Kembali Gandeng LPI DD Menjadi Mitra Kontribusi

PT. NMJ Kembali Gandeng LPI DD Menjadi Mitra Kontribusi

Wujudkan Komitmen, PT. NMJ kembali gandeng Lembaga Pengembangan Insani Dompet Dhuafa (LPI DD) menjadi mitra kontribusi – “Kami berharap dapat terus berkomitmen dalam ranah sosial seperti ini, bahkan dapat terus meningkatkan support dari kami. Sebab, awal mula didirikannya PT. NMJ adalah untuk memberdayakan masyarakat. Nilai-nilai seperti itulah yang akan kami pertahankan terus dalam usaha ini,” demikian papar Yasin, Direktur PT. Nusantara Multijaya (PT. NMJ). Bukan hanya isapan jempol, Yasin pun memimpin timnya untuk mewujudkan komitmen itu. PT. NMJ menggandeng Lembaga Pengembangan Insani untuk menjadi mitra kontribusinya di bidang pendidikan.

Ini menjadi momen bersejarah bagi kemitraan PT. NMJ dan LPI DD. Pada hari itu keduanya sepakat memperpanjang kerja sama untuk satu tahun ke depan. Dengan demikian kemitraan keduanya resmi memasuki tahun kedua.

Menjalankan sebuah bisnis berbasis pemberdayaan memang bukan hal yang mudah. Namun, dengan komitmen yang kuat untuk kebermanfaatan masyarakat, PT. NMJ mampu membuktikan keberhasilannya. Saat ini, PT yang bergerak dalam jual beli perhiasan mutiara dengan nama brand Lombok Paradise ini telah memiliki lebih dari 20.000 reseller yang tersebar di seluruh Indonesia.

PT. NMJ juga peduli terhadap dunia pendidikan

Tak hanya fokus pada bisnis yang mendatangkan profit, PT. NMJ juga peduli terhadap dunia pendidikan bagi masyarakat yang kurang mampu. Oleh karena itu, PT. NMJ menggandengLPI DD sebagai lembaga sosial yang memiliki kefokusan dalam memberikan pendidikan berkualitas bagi masyarakat marginal.

Semangat PT. NMJ memberikan kebermanfaatan untuk sesama makin diperkuat dengan berbagai kisah sukses dari para reseller mereka. Ada yang awalnya tidak memiliki penghasilan dan hidup serba kekurangan. Ia menjadi mandiri secara finansial setelah bergabung menjadi reseller PT. NMJ. Ada juga yang terlilit hutang, akhirnya bisa terbebas dan dapat menjalankan bisnis dengan tenang. Banyak lagi kisah inspiratif lainnya yang biasanya mereka bagikan dalam grup-grup reseller PT.NMJ.

Maulana Ishak, Pendiri PT. NMJ juga menegaskan bahwa ia dan tim tak hanya berkomitmen dalam memberikan support secara finansial bagi masyarakat melalui LPI DD. Namun, ia juga siap menjadi corong komunikasi program-program pendidikan yang diselenggarakan oleh lembaga tersebut.

“Kami memahami bahwa keterbatasan akses informasi juga menjadi kendala pendidikan di Indonesia. Jadi dengan banyaknya reseller PT. NMJ yang telah tersebar di seluruh Indonesia, kami berharap perusahaan ini juga dapat berkolaborasi dengan LPI DD dalam memperluas informasi program pendidikan. Dengan demikian, program-program tersebut dapat diakses lebih luas oleh masyarakat yang membutuhkan,” papar Ishak.

Semoga kerja sama kebaikan semacam ini dapat terus berjalan agar dapat memberikan kebermanfaatan kepada msyarakat luas, terutama masyarakat marginal. Terima kasih PT. NMJ. Semoga keberkahan menyertai keluarga besar PT. NMJ dan Allah berikan kemudahan dalam segala urusan. Aamiin.

Slide

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *