Semangat Sumpah Pemuda: Azzam Ikuti Forum Internasional di United Nations Conference Center Thailand
Thailand – Di momen Sumpah Pemuda, Muhammad Ikrom Azzam, Alumni SMART Ekselensia Indonesia Angkatan 9, yang sedang menempuh Magister Agama di Universitas PTIQ Jakarta, terpilih menjadi delegasi Indonesia pada Fourth International Youth Forum di United Nations Conference Center Bangkok Thailand. Fourth International Youth Forum diselenggarakan Sustainable Development Goals (SDGs) sebagai wadah bagi para pemimpin muda, aktivis, pembuat kebijakan, dan pakar dari seluruh dunia bertukar ide, berbagi pengalaman, dan mengembangkan strategi memperjuangkan hak asasi manusia dan memajukan SDGs.
“Sudah saatnya pemuda menunjukkan eksistensinya di program SDGs. Sesuai prinsip inklusivitas SDGs bahwa tidak ada satupun tertinggal (no one left behind),” ujar Azzam, sapaan akrabnya.
Azzam menambahkan, posisi pemuda sejatinya tak melulu target/penerima manfaat, tetapi dapat dioptimalkan menjadi subjek/pelaku pembangunan supaya pas menggambarkan semangat no one left behind. “saya ingin pemuda bisa menjadi kunci kesuksesan pencapaian SDGs lewat forum serta tindakan nyata terkait hak asasi,” terangnya.
Fourth International Youth Forum bertujuan melibatkan kaum muda melalui diskusi sekaligus tindakan bermakna terkait SDGs. Kegiatannya meliputi serangkaian presentasi, diskusi panel yang berfokus pada isu-isu penting, mengeksplorasi strategi mengatasi tantangan secara efektif, menyoroti upaya menguatkan komitmen SDGs & hak asasi manusia menjadi hasil global nyata.
“Selain menyuarakkan hak asasi manusia, di forum tersebut sebisa mungkin saya membina kemitraan internasional dengan delegasi dari dari 90 negara lain,” timpal Azzam.
Ia menegaskan sebagai pelaku SDGs pemuda memiliki potensi besar berkontribusi dalam pembangunan bangsanya; layaknya jargon Sumpah Pemuda 2024, Maju Bersama Indonesia Raya, Azzam berharap mampu menggerakkan pemuda memaksimalkan kontribusi secara signifikan terhadap kemajuan Indonesia.